Peletakan Batu Pertama Pembangunan Aula TK Pertiwi 51 Mulyodadi Resmi Dilaksanakan
Tim Kreatif 02 Juni 2025 13:43:25 WIB
Mulyodadi, 21 Mei 2025 - Pembangunan Aula TK Pertiwi 51 Mulyodadi secara resmi dimulai melalui seremoni peletakan batu pertama yang dilaksanakan pada Rabu pagi, 21 Mei 2025. Kegiatan ini menandai komitmen bersama dalam mendukung peningkatan sarana pendidikan anak usia dini di wilayah Kalurahan Mulyodadi. Acara dihadiri oleh Lurah Mulyodadi, Bapak Ari Sapto Nugroho, S.H., bersama jajaran pamong kalurahan, tenaga pendidik TK Pertiwi 51, serta warga masyarakat sekitar. Prosesi diawali dengan sambutan singkat dan dilanjutkan dengan doa bersama sebagai bentuk ikhtiar spiritual yang dipimpin oleh bp kaum/rois, memohon agar pembangunan berjalan lancar, aman, dan kelak dapat memberikan manfaat besar bagi peserta didik, pendidik, serta masyarakat secara luas.peletakan batu pertama secara simbolis di area pembangunan. Sebelum ditutup dilaksanakan sesi peletakan batu pertama. Kegiatan berlangsung dengan tertib, khidmat, dan penuh semangat gotong royong sebagai wujud dukungan kolektif terhadap kemajuan dunia pendidikan di Kalurahan Mulyodadi. -TimKre
Formulir Penulisan Komentar
Profil Kalurahan Mulyodadi
Pengumuman
Tautan
Musik
Statistik Kunjungan
| Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
| Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
| Jumlah Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- Selamat memperingati Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW 1447 Hijriyah
- Pengumuman Pelayanan di Kantor Kalurahan Mulyodadi
- Bersatu Dalam Aksi, Kerja Bakti Serentak Dalam Rangka Hari Desa 2026
- Selamat Hari Desa Nasional 2026
- Apel Hari Desa: Meneguhkan Disiplin, Menguatkan Pengabdian
- Pengumuman Pelayanan di Kantor Kalurahan Mulyodadi
- Koordinasi Pemerintah Kalurahan, Merajut Sinergi, Menguatkan Langkah
Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License

















