Syawalan Pemerintah Kalurahan Mulyodadi: Menguatkan Silaturahmi, Menyatukan Langkah untuk Masyarakat

Tim Kreatif 22 April 2025 20:02:00 WIB

Suasana penuh kehangatan dan keceriaan terasa begitu kental di Gedung Serbaguna Kalurahan Mulyodadi saat seluruh pamong & lembaga Pemerintah Kalurahan mulyodadi berkumpul dalam rangka perayaan tradisi syawalan. Kegiatan ini menjadi momentum penuh makna untuk mempererat tali silaturahmi, memperkuat rasa persaudaraan, serta menumbuhkan semangat kebersamaan untuk menungkatakan kualitas pelayanan kepada masyarakat.

Syawalan merupakan salah satu tradisi tahunan yang senantiasa dinanti oleh seluruh elemen Pemerintah Kalurahan Mulyodadi. Momen ini tidak hanya menjadi ajang untuk saling maaf memaafkan setelah menjalani bulan suci Ramadan dan Hari Raya Idulfitri, tetapi juga menjadi sarana strategis untuk memperkokoh hubungan antar pamong & lembaga pemerintah kalurahan.

Dalam suasana yang penuh dengan nilai-nilai kekeluargaan dan kebersamaan, kegiatan syawalan tahun ini dihadiri oleh Panewu Bambanglipuro, Lurah Kalurahan Mulyodadi beserta seluruh pamong kalurahan, TP PKK, Bamuskal, Bumkal, Babinsa, Bhabinkamtibmas tokoh agama, tokoh masyarakat, serta perwakilan lembaga pemerintah dan lembaga terkait.

Kegiatan ini tidak hanya menjadi wujud pelestarian nilai-nilai budaya dan tradisi lokal, namun juga berperan sebagai wadah untuk membangun sinergi dan koordinasi lintas sektor. Diharapkan melalui kegiatan syawalan ini, seluruh jajaran Pemerintah Kalurahan Mulyodadi semakin solid, kompak, dan siap berkolaborasi dalam rangka mewujudkan tata kelola pemerintahan yang baik serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat secara berkelanjutan. (TimKre)

Video dari kegiatan ini dapat di akses dalam tautan berikut.

Komentar atas Syawalan Pemerintah Kalurahan Mulyodadi: Menguatkan Silaturahmi, Menyatukan Langkah untuk Masyarakat

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 

Profil Kalurahan Mulyodadi

Pengumuman

...Bagi yang ingin mengupload artikel di Website Kalurahan Mulyodadi silahkan hubungi Tim Kreatif Kalurahan Mulyodadi, ada rewardnya lho....

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung
Kebijakan Privasi

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License