Sosialisasi Lomba VLOG Dinkes Bantul untuk Pemuda
20 September 2018 15:37:03 WIB
Mulyodadi (20/9), Pagi tadi perwakilan karang taruna Sasana Kridaning Arum Desa Mulyodadi dikirim oleh pemerintah desa mulyodadi mengikuti sosialisasi lomba VLOG yang diadakan oleh Seksi Promosi dan Kesehatan Masyarakat Dinas Kesehatan Kabupaten Bantul yang bertempat di Aula Komplek Pemda II jl. Lingkar Timur Manding Trirenggo Bantul.
Acara tersebut diselenggarakan guna mempromosikan kegiatan Gerakan Masyarakat Hidup Sehat melalui media modern yang sedang popular di kalangan masyarakat, terlebih anak muda. Dalam sambutan Kepala Dinas Kesehatan yang diwakili oleh Kabid Kesmas Bapak Bambang Agus Subekti menyampaikan bahwa Remaja diharapkan dapat menjadi Roll Model dan ikut serta dalam pelaksanaan Germas dengan memanfaatkan teknologi terkini seperti media video. Jadi dari dinas mengakomodasi dengan mengadakan lomba VLOG tersebut.
Dalam acara sosialisasi lomba VLOG tersebut juga diisi dengan sosialisasi Germas oleh Kabid Kesmas Bapak Agus Subekti yang isinya Germas merupakan pencanangan dan sesuai dengan visi Bupati Bantul periode ini yaitu terwujudnya masyarakat bantul yang sehat, cerdas, dan sejahtera berlandaskan nilai-nilai kemanusiaan, keagamaan, dan kebangsaan dalam wadah Negara Kesatuan Republik Indonesia. Lebih dalam Germas masuk dalam misi ke dua yaitu meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia yang sehat, cerdas, trampil, dan berkepribadian luhur. Maka dari itu ajakan untuk mensosialisasikan Germas menjadi tugas kita bersama masyarakat Kabupaten Bantul agar masyarakat selalu dalam keadaan sehat, baik secara fisik, mental, spiritual, maupun sosial yang memungkinkan setiap masyarakat hidup produktif secara sosial dan ekonomis.
Acara inti pada pagi tadi adalah sosialisasi Lomba VLOG Dinas Kesehatan Kabupaten Bantul yang akan diikuti oleh siswa sekolah SMA/SMK sederajat di wilayah Kabupaten Bantul dan juga Karang Taruna 75 Desa di Kabupaten Bantul. Pesertanya tidak terbatas setiap sekolah maupun karang taruna dan diperbolehkan mengirimkan hasil karya nya baik perorangan ataupun kelompok. Peserta kelompok dibatasi maksimal 3 orang per kelompok. Sosialisasi yang dibersamai oleh Ketua Prodi Desain Komunikasi Visual Bapak Dwisanto Sayogo menjelaskan bahwa VLOG merupakan cara bercerita popular memakai video. Sedikit penjelasan agar VLOG itu bagus adalah menggunakan bahasa simple yang digunakan sehari-hari, sesuatu yang tidak diketahui orang lain, memberikan manfaat, berupa pengalaman atau tutorial atau ajakan, dan dengan durasi waktu sekitar 10 menit.
Di akhir acara disampaikan tentang tema yang bisa diangkat dalam pembuatan VLOG Germas yaitu “Aktivitas Fisik atau Makan Sayur dan Buah”. Maksimal upload VLOG pada tanggal 4 November 2018 jam 23.50 dengan cara setelah upload tag link ke instagram @dinkesbantul. Lomba VLOG ini tidak dipungut biaya dan memperebutkan hadiah total 15 juta rupiah. _ib
Formulir Penulisan Komentar
Profil Kalurahan Mulyodadi
Pengumuman
Tautan
Musik
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Jumlah Pengunjung |
- Pelatihan Penguatan Kelembagaan Desa Wisata (Pembuatan RAB)
- Bimbingan Belajar Abyasa Mulyodadi
- Perubahan APBKal Kalurahan Mulyodadi Tahun 2024
- Lomba Mendongeng Kalurahan Mulyodadi Tahun 2024
- Senam pagi dan Cerdas Cermat tentang TBC (Kerjasama TP PKK Mulyodadi dengan Ikatan Apoteker Indones
- Peresmian Pos Ronda
- Kirab Budaya Dalam Rangka Semarak Hari Jadi Kalurahan Mulyodadi
Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License